Wednesday, 13 Oct 2021
Otocoid, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) kembali melakukan perluasan wilayah jangkauannya dengan meresmikan dua jaringan dealer terbaru di Indonesia.
Dealer tersebut berlokasi di kawasan Bintaro, Jakarta dengan merangkul PT Auto Maju Sentosa sebagai mitra. Sementara dealer terbaru satunya terletak di Tajur, Bogor dengan kerja sama oleh PT Sinar Inti Primajaya Perkasa.
Baik dealer Hyundai Bintaro dan Hyundai Tajur terbaru telah dilengkapi dengan fasilitas penjualan, servis, dan suku cadang atau layanan 3S dan juga terintegrasi dengan program pembelian secara online milik Hyundai yang dinamai Click-to-Buy (CTB).
Kedua dealer terbaru ini juga menyediakan AC Charging Station bagi pelanggan mobil listrik yang ingin mengisi daya mobilnya untuk aktivitas sehari-hari.
Selain itu, dealer terbaru ini juga dilengkapi oleh working bay yang didukung oleh teknisi terlatih yang telah disertifikasi oleh Hyundai Motors Indonesia untuk memberikan layanan terbaik kepada pelanggan.
“Hingga hari ini, Hyundai telah memiliki 53 dealer resmi yang beroperasi. Kami menargetkan untuk mencapai hingga 100 gerai dealer hingga akhir tahun 2021. Kami berharap dengan kerjasama ini, Hyundai dan mitra dealer dapat memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan Hyundai,” ujar SungJong Ha selaku President Director PT Hyundai Motors Indonesia.
Ia juga menambahkan jika pihaknya turut bersenang hati mengundang masyarakat untuk dapat merasakan pengalaman langsung mencoba mengendarai lini produk Hyundai terkini di kedua dealer baru tersebut. Adapaun unit yang disediakan seperti KONA Electric, IONIQ Electric, all-new Palisade, New Santa Fe, dan produk MPV terbaru Hyundai STARIA.
Berminat untuk memiliki mobil terbaru dari Hyundai? Segera kunjungi dealer resmi Hyundai terdekat atau ajukan permohonanya sekarang juga di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini Oto.co.id/Precustomercf