Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Terungkap, Daihatsu Siapkan Sirion Terbaru Di Indonesia

Otocoid, Jakarta – Segmen city car memang tidak begitu mendominasi pasar otomotif Indonesia. Meski demikian, beberapa pabrikan masih antusias menyediakan model terbaru di segmen ini seperti misalnya Daihatsu.

 

Diketahui, Daihatsu memiliki satu produk city car di Indonesia yakni. Mobil yang dirakit dan dikirim utuh dari Malaysia ini terakhir diperbarui pada 2019. Itu pun hanya sekedar facelift atau ubahan ringan.

 

Kini, kabar terbaru datang dari Sirion. Mobil ini disinyalir akan hadir dalam ubahan terkini sesuai dengan informasi yang tercatat pada data Nilai Jual Kendaraan Bermotor (NJKB) Kemendagri, Daihatsu Sirion facelift ditemukan pada kategori "Minibus", nomor 31 dan 32.

 

Pada nomor 31, tertulis kode M804RS-GBDEMJ 1.3 X CVT dan di nomor 32 tercatat kode M804RS-GBNEMJ 1.3 R CVT. Kedua tulisan ini diketahui sebagai Sirion facelift karena kesamaan kode dengan Sirion yang dijual saat ini.

 

Dari kode tersebut, diduga kuat Daihatsu sedang mempersiapkan Sirion terbaru dengan menggunakan transmisi CVT menggantikan model sebelumnya yang menggunakan transmisi Manual dan Automatic.

 

Untuk harga, NJKB Sirion facelift model X nilainya Rp 156 juta, sedangkan tipe R Rp 163 juta. Sebagai komparasi Daihatsu Sirion A/T saat ini tercatat NJKB senilai Rp 155 juta dan dijual secara resmi dengan harga Rp 216,5 juta.

 

Kehadiran Sirion di Indonesia memang terbilang agak mahal dibanding pilihan lain dikelasnya. Namun, harga tersebut memang value for money karena mobil ini dibekali fitur lebih mumpuni.

 

Kabar mengenai akan munculnya Sirion terbaru di Indonesia juga tak lepas dari informasi yang tengah hangat dibicarakan di negeri asalnya yakni Malaysia. Disana, Sirion yang dikenal dengan Perodua Myvi juga diketahui akan mendapatkan penyegaran dalam waktu dekat.

 

Lantas, apakah penyegaran Perodua Myvi di Malaysia akan membuat Daihatsu Sirion juga turut diperbaru? Untuk tahu jawabannya, simak terus informasinya di Oto.co.id




related news