Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Terbatas 50 Unit, Ini Dia Mazda6 20th Anniversary Untuk Indonesia

Otocoid, Jakarta – Bagi para penggemar mobil Mazda, rilisnya Mazda6 20th Anniversary oleh Mazda Motor Corporation (MMC) jadi perhatian khusus. Pasalnya model ini dihadirkan dalam jumlah sangat terbatas. Kali ini, Indonesia pun mendapat jatah hanya 50 unit dengan satu pilihan warna yakni Artisan Red Premium.

 

Secara umum, Mazda6 20th Anniversary edition menggunakan basis pengembangan Mazda6 versi 2022 yang dipasarkan lewat dua model yakni sedan dan estate. Jadi keduanya hanya berbeda pada bentuk body saja. Menurut MMC, warna ini diadaptasi dari warna andalan pabrikan, yakni Soul Red seperti yang dapat dilihat pada Mazda6 reguler yang masih dijual secara global termasuk Indonesia.

 

Dari karakter, warna Artisan Red Premium tampak lebih gelap dari Soul Red pada model reguler. Jika ditegaskan, warnanya jadi cenderung merah marun menuju coklat atau banyak disebut juga sebagai merah hati.

 

Kemudian pada detail yang membedakan, edisi khusus Mazda6 ini punya emblem bertuliskan “20th Anniversary” yang terletak di panel depan samping kiri dan kanan. Corak pada velg dan grille juga dibedakan jadi high glossy dan agak gelap. Keduanya disebut Mazda sebagai simbol kematangan usia.

 

 

Pembeda juga turut diberikan pada bagian interior. Mazda6 Elite reguler, warna interior yang dipakai adalah abu-abu dan hitam dengan material Nappa Leather. Sedangkan pada versi Anniversary, ada kombinasi kulit Nappa dan suede pada jok, trim pintu dan dasbor dengan pulasan warna coklat. Kombinasi bahan dan warna itu, menguatkan aura mewah.

 

Pada headrest jok depan terdapat ukiran logo 20th Anniversary. Sentuhan anniversary yang sama juga terdapat pada jok dan trim pintu penumpang belakang. Tapi tanpa embos 20th Anniversary pada headrest.

 

Untuk fitur, versi anniversary mendapat penambahan wireless charging yang diposisikan di konsol tengah. Juga meningkatkan fitur ADAS berupa Mazda Radar Cruise Control (MRCC) with Stop & Go Function serta CTS (Cruising and Traffic Support).

 

Fitur baru itu dapat menyesuaikan kecepatan dan jarak mobil Mazda dengan mobil di depannya. Jika kendaraan di depannya melakukan pengereman, MRCC secara otomatis akan melakukan pengereman agar jarak dengan mobil. Dengan MRCC with Stop & Go function dan CRT, mobil bisa melaju otomatis meski dalam kecepatan rendah atau bermacet-macetan.

 

Semua fitur eksklusif pada Mazda6 20th Anniversary dapat dimiliki secara terbatas dengan menebus banderol Rp 706.600.000. Berminat memilikinya? Segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil dengan klik tautan berikut:

 

 




related news