Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Suzuki Tampilkan Konsep Ertiga Luxury, Akankah Di Produksi Nanti?

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memamerkan tiga unit mobil konsep di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2019 di ICE, BSD City, Tangerang, 18-28 Juli 2019. Ketiga mobil konsep itu adalah Suzuki Jimny Tough Concept, Suzuki Carry Pick Up Fluzh Concept, dan Suzuki Ertiga Luxury Concept.

 

Khusus untuk Suzuki Ertiga Luxury Concept, model ini dibangun dari basis Suzuki Ertiga yang saat ini dipasarkan. Hanya saja, penampilannya semakin mewah dengan balutan serba kulit berkualitas tinggi di bagian interior.

 

Perubahannya, Suzuki menambahkan aksen krom pada bumper depan, grill depan bagian atas, side body moulding, dan back door garnish. Ubahan lain adalah konsep ini dirancang dengan garis lekuk yang memberikan kesan semakin berisi serta dilengkapi dengan custom reflector agar memperkuat kesan elegan.

 

Di dalam interior, penampilan mewah tampak pada penambahan center arm rest atau sandaran tangan di kursi baris kedua serta material kursi yang keseluruhannya terbuat dari kulit.

 

 

“Kami mau coba tampilkan sisi lain dari Ertiga. Sebelumnya sudah ada varian Sport, sekarang mau coba Luxury. Karena konsumen Indonesia bermacam-macam seleranya. Untuk itu kami tampilkan All New Ertiga Luxury Concept pada tahun ini, sebagai bagian dari tiga konsep mobil yang kami usung dengan mengedepankan unsur luxury dan elegant,” terang Yulius Purwanto, Head of 4W Product Development & Accessories PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) , Kamis (25/7) lalu.

 

Julius menjelaskan bahwa khususnya Ertiga Luxury Concept dihadirkan untuk mengetahui animo pasar mengenai Ertiga. “Jika animo masyarakat cukup baik, bukan tidak mungkin desain mobil ini akan menjadi gambaran bagi khalayak tentang produk Ertiga di masa yang akan datang,” imbuhnya.

 

Ketika ditanya apakan mobil konsep ini akan menggantikan posisi Ertiga Dreza yang pernah muncul sebagai top level dalam jajaran produk Ertiga generasi pertama, Ia pun tidak menampik kemungkinan tersebut.

 

“Bisa saja kelak akan muncul sebagai varian khusus seperti halnya Dreza atau menjadi ornamen desain penyegaran pada mobil ini di masa nanti. Semuanya mungkin saja terjadi,” sambungnyaTampilan mewah All New Ertiga Luxury Concept ini semakin terlihat dengan penyematan roda GT GTX Pro dan velg diamond cut 18 inci yang dilapisi gun metal paint finishng.

 

Menurut Yulius, biaya yang diperlukan untuk menyulap Suzuki Ertiga menjadi tampilan luxury seperti yang dipamerkan sekitar Rp 80 juta. Lantas akankah model ini menjadi Suzuki Ertiga varian termewah di kemudian hari? Menarik untuk ditunggu.




related news