Friday, 05 Nov 2021
Otocoid, Jakarta - Segmen mobil multi-purpose vehicle (MPV) akan menjadi topik hangat di akhir 2021 khususnya dalam penyelenggaraan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.
Pasalnya, merek Suzuki melalui PT Suzuki Indomobil Sales turut mengumumkan jika pihaknya akan menghadirkan produk baru di ajang GIIAS 2021 nanti yang diduga kuat adalah All New Ertiga Sport Limited Edition.
Hal ini juga menjadi menarik lantaran pengumuman tersebut disampaikan sesaat setelah Toyota dan Mitsubishi juga mengumumkan peluncuran produk MPV Avanza dan Xpander.
Dari cuplikan video yang diunggah melalui laman Instagram @suzuki_id , terlihat sosok mobil seperti Ertiga yang dapat dikenali dari sisi daytime running light (DRL) dan fog lamp. Jika dicocokkan lebih detail, sosok tersebut juga tampak serupa dengan model Ertiga edisi Suzuki Sport.
Sementara Suzuki masih menutup rapat informasi detail produk tersebut, ternyata wujudnya sudah bocor di media sosial. Seperti unggahan akun @indra_fathan yang menyebut jika produk yang akan dinamai Ertiga Sport Limited Edition ini ternyata sudah mulai dikirim ke dealer-dealer bahkan sudah dipajang bersama beberapa mobil Suzuki lainnya.
Akun tersebut juga menginformasikan jika tipe limited edition ini akan berbasis tipe Suzuki Sport yang sudah dilengkapi bodykit, namun kali ini ditambah dengan atap hitam, spion hitam, sepasang stiker di pintu samping dan ornamen merah di pintu belakang, side skirt, dan spoiler.
Untuk interiornya tidak ada begitu berbeda kecuali penyematan jok kulit dengan jahitan merah serta fitur Smart E-Mirror seperti Suzuki XL7 yang membuat spion tengah dapat difungsikan sebagai dashcam.
Penasaran ingin tahu lebih lanjut mengenai kabar All New Ertiga Suzuki Sport Limited Edition? Simak terus informasinya hanya di Oto.co.id