Friday, 06 Dec 2019
Otocoid, Jakarta - Keserius pemerintah menyambut era kendaraan listrik lewat Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Peraturan Presiden (PERPRES) tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (Battery Electric Vehicle) untuk transportasi Jalan, disambut baik oleh berbagai pelaku industri otomotif.
Mitsubishi misalnya, merespons geliat pemerintah, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meresmikan fasilitas pengisian daya cepat (quick charger) untuk kendaraan listrik di pusat perbelanjaan Plaza Senayan, Jakarta (26/11).
Fasilitas tersebut dapat digunakan secara gratis bagi para pemilik kendaraan listrik dan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) Mitsubishi yang berkunjung ke Plaza Senayan.
Peresmian fasilitas Quick Charger (QC) Mitsubishi ini ditandai dengan penandatanganan komitmen 'START NOW Project' antara MMKSI dengan (PT PLN Persero), dan Palang Merah Indonesia (PMI), serta pembukaan selubung oleh pihak MMKSI dan pihak Plaza Senayan.
START NOW Project sendiri adalah komitmen Mitsubishi Motors akan keberlangsungan lingkungan hidup di Indonesia dengan memperluas kerja sama dengan pihak-pihak terkait, di antaranya dengan menghadirkan kendaraan ramah lingkungan, berikut fasilitas pendukungnya.
Realisasinya adalah dengan meluncurkan Mitsubishi Outlander Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pada Juli 2019 berikut fasilitas 'home charger' yang disusul penyediaan fasilitas QC Mitsubishi di lokasi strategis.
Dengan hadirnya fasilitas Quick Charger (QC) Mitsubishi di Plaza Senayan, MMKSI kini memiliki total 14 titik QC Mitsubishi di Indonesia. Fasilitas Quick Charger di Plaza Senayan merupakan fasilitas pengisian ulang baterai kendaraan listrik pertama Mitsubishi di area publik (umum), sementara 13 titik sisanya terdiri dari 11 titik di DKI Jakarta dan Tangerang Selatan, serta 2 titik di Pulau Bali.
Seperti fasilitas pengisian cepat daya baterai Mitsubishi lainnya, fasilitas quick charger yang ditempatkan di area parkir Plaza Senayan merupakan alat pengisian daya dengan tipe CHAdeMO (DC). Alat ini mampu mengisi baterai Outlander PHEV hingga 80% hanya dalam tempo 25 menit. (Auditya/Otocoid)