Thursday, 11 Feb 2021
Otocoid, Jakarta – Merk otomotif Isuzu melalui PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) mengumumkan selesainya perjalanan produk legendarisnya di Indonesia yakni Isuzu Panther. Keputusan tersebut diambil seiring dengan perkembangan bisnis perseroan yang kembali berfokus pada sektor komersial dan efisiensi, di samping upaya pemerintah dalam mengimplementasikan standar emisi Euro 4.
Sebagaimana diketahui, mesin diesel pada Panther tidak dapat memenuhi standar emisi Euro 4 yang bakal diterapkan pada 2022 mendatang. Bila perseroan ingin meluluskannya, diperlukan biaya besar untuk melakukan pendewasaan mesin tersebut.
Meski demikian, sebagai penggantinya, Isuzu menyebutkan jika tahun ini pihaknya akan memperkenalkan dua produk baru di Indonesia. Kedua produk tersebut diperkirakan adalah Isuzu mu-X dan Isuzu D-Max. Kedua gambar siluet produk tersebut pun disampaikan dalam presentasi pada konferensi pers secara virtual Isuzu bersama sejumlah media otomotif Tanah Air (10/2).
"Dua produk terbaru akan diluncurkan di Indonesia tahun ini," ujar Attias Asril, Marketing Division Head PT IAMI.
Sepeti diketahui, Isuzu mu-X terbaru mulai dipasarkan di Thailand pada November 2020. Isuzu mu-X diklaim sangat cocok untuk ditugaskan pada medan jalan yang kasar karena mumpuni dari segi daya tahan dan andal kemampuan dereknya. Hal itu diyakini Isuzu karena SUV ini memiliki konstruksi body-on-frame, dan fitur PPV unik.
Selain itu, model terbaru ini juga sudah mendapatkan peningkatan fitur, yang terbaru adalah Advance Driving Assist System (ADAS). Saat meluncur di Thailand, Isuzu mu-X dipasarkan dengan harga setara Rp 490 juta hingga Rp 743,8 juta.
Sedangkan Isuzu D-Max generasi terbaru dirilis di Thailand pada mulai Oktober 2019. Model ini mengisi segmen pikap multifungsi yang dapat digunakan untuk transportasi maupun niaga. Di Indonesia, D-Max ditawarkan dalam empat varian dengan harga mulai Rp 356,2 juta hingga Rp 536,7 juta.
Ingin tahu lebih lanjut mengenai kabar terbaru dari Isuzu mu-X dan Isuzu D-Max generasi terbaru? Simak terus informasinya hanya di oto.co.id