Thursday, 05 Mar 2020
Otocoid, Jakarta - Bukan pameran otomotif namanya jika tidak ada momen peluncuran kendaraan baru. Seperti di GAIKINDO Indonesia International Commercial Vehicle Expo (GIICOMVEC) 2020 misalnya, pada hari penyelengaraan pertama tercatat ada enam kendaraan niaga yang resmi diluncurkan pada pameran tersebut.
Beroksi di Cendrawasih Hall, Jakarta Convention Center (JCC). Pameran GIICOMVEC akan berlangsung selama empat hari ke depan mulai dari 5-8 Maret 2020. Lantas mobil apa saja yang sudah diluncurkan pada hari pembukaan GIICOMVEC 2020?
Berdasarkan reportase redaksi Oto.co.id tercatat ada beberapa merek ternama yang memamerkan kendaraan komersial terbarunya di hari pembukaan ini.
Pertama, ada PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang meluncurkan varian baru dari ‘Rajanya Pikap’ yakni All New Carry Pick Up Luxury. Selain itu, Suzuki juga menghadirkan berbagai model Carry Pick Up yang sudah dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan niaga konsumen.
Kedua, ada kejutan spesial dari Hino. Pabrikan khusus truk ini rupanya tak ingin melewatkan momen hari pembukaan pameran. Di GIICOMVEC 2020 Hino baru saja meluncurkan produk terbarunya yakni Hino Compactor berbasis model unggulannya yakni Dutro SD 110 empat ban.
Lanjut ketiga, ada Mitsubishi Fuso yang meluncurkan varian terbaru dari Fuso Fighter. Selain itu, Mitsubishi Fuso juga menampilkan truk bertenaga listrik bernama E-Canter. Truk elektrik ini merupakan model elektrik pertama yang ditampilkan untuk kepada masyarakat Indonesia.
Selanjutnya masih seputar truk, kali ini ada Mercedes-Benz yamg membawa dua varian truk terbarunya dengan fitur termutakhir di GIICOMVEC 2020 yaitu The New Actros.
Tak ketinggalan, UD Trucks juga turut menampilkan model perdananya yaitu truk berjenis medium-duty yang cocok untuk kebutuhan konstruksi dan logistik.
Sementara pada penghujung sesi hari pembukaan, ada DFSK Indonesia yang juga turut melakukan peluncuran kendaraan baru. Menariknya, peluncuran ini adalah debut pertama DFSK bermain di segmen kendaraan niaga.
Tak tanggung-tanggung, pabrikan otomotif asal China ini pun melakukan gebrakan dengan meluncurkan model kendaraan niaga yang dinamai Gelora. Dahsyatnya, mobil niaga berupa minibus ini juga hadir dalam varian bertenaga listrik yaitu DFSK Gelora E.
Demikian laporan khusus dari hari pertama penyelenggaraan GIICOMVEC 2020. Untuk informasi terkini dan lebih lanjut, kunjungi terus situr Oto.co.id dan www.commercialautoexpo.com untuk akses berbagai informasi resmi Pameran GIICOMVEC 2020.