Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Rayakan Usia Emas, Suzuki Indonesia Pastikan XL7 Meluncur Pekan Depan

Otocoid, Jakarta – Suzuki Indonesia melalui duet perusahaan PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) dan PT. Suzuki Indomobil Motor (SIM) baru saja melakukan selebrasi atas usia kerjanya di Indonesia yang sudah mencapai usia emas atau 50 tahun.

 

Pada acara tersebut, Suzuki juga menyampaikan beberapa informasi penting mengenai bisnis dan product update mereka baik dari laporan tahun lalu maupun proyeksi di 2020 ini.

 

Mengenai bisnis, Suzuki menceritakan penjualannya pada 2019 yang menuai hasil positif. Detailnya, PT SIS secara retail mencatat angka penjualan sebanyak 101.865 unit. Angka tersebut berhasil dicapai berkat tulang punggung andalan mereka yakni New Carry Pick Up yang mendominasi penjualan sebanyak 54.943 unit kemudian disusul All New Ertiga sebanyak 26.337 unit di seluruh Indonesia.

 

Atas pencapaian tersebut, Suzuki pun memproyeksikan pada 2020 ini pihaknya akan lebih gencar menjual produk hasil dalam negeri dan juga peningkatan angka ekspor ke puluhan negara di dunia. Ditambah lagi, Suzuki juga menjanjikan untuk tetap setia memberi pelayanan yang value for money untuk menjaga hati para konsumen loyalnya.

 

“Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan pelanggan selama tahun 2019 untuk terus memilih mobil Suzuki. Pencapaian angka penjualan ini membuktikan bahwa Suzuki masih menjadi mobil pilihan yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan di Indonesia,” ujar Seiji Itayama, President Director PT SIS.

 

 

Agenda Peluncuran Dan Domestikasi SUV Terbaru

 

Masih dalam acara yang sama, Suzuki juga membagikan sejumlah informasi menarik selain kabar mengenai pencapaian dan proyeksi bisnis. Tidak bisa dipungkiri hal tersebut adalah kabar mengenai peluncuran produk terbaru.

 

Pada medio pergantian tahun lalu, Suzuki Indonesia dikabarkan akan membawa SUV Crossover berbasis All New Ertiga dari India bernama XL6. Namun diketahui belakangan, ternyata yang dibawa oleh Suzuki ke Indonesia ialah XL7 karena pasar Indonesia lebih senang dengan mobil berkonfigurasi 7 penumpang daripada pola captain seat 6 penumpang.

 

Menariknya, SUV XL7 pun direncanakan akan didomestikasi menjadi mobil hasil karya anak bangsa dengan kandungan komponen lokal yang mencapai 87% dan disebut juga akan menjadi kendaraan yang diekspor ke 62 negara. Informasi ini disampaikan langsung oleh Donny Saputra selaku Marketing Head PT SIS.

 

“Sebentar lagi lah, dalam waktu dekat ini kami akan luncurkan, untuk informasi secara lengkapnya tunggu saat peluncuran nanti ya, Kemudian kami juga minta bahwa itu (produk baru) untuk diekspor artinya jelas dong dirakit secara lokal. Masa mau ekspor harus impor dulu,” canda Donny dalam sesi wawancara.

 

Lalu kapan kah SUV XL7 meluncur di Indonesia? Meski Suzuki memberikan jawaban dalam bentuk kode rahasia, namun diketahui bahwa jawabannya adalah pekan depan, 15 Februari 2020 di Jakarta,




related news