Tuesday, 23 Mar 2021
Otocoid, Jakarta – Suzuki XL7 merupakan produk SUV dari Suzuki yang memiliki fitur andalan dinamai Smart E-Mirror. Fitur yang tersedia di varian tertinggi ini merupakan kaca spion tengah digital yang dibekali dua kamera untuk merekam kondisi depan dan belakang mobil.
"Ada beberapa fungsi penting dari fitur Smart E-Mirror yang ditujukan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan berkendara," terang Yulius Purwanto, Product Development Head PT Suzuki Indomobil Sales, dalam keterangan resminya.
Yang pertama, Smart E-Mirror memungkinkan pengendara melihat situasi di belakang mobil dengan jelas tanpa terhalang kondisi di dalam mobil, seperti penumpang yang penuh, barang yang menumpuk, ataupun kaca belakang yang tidak bersih.
"Smart E-Mirror juga mampu merekam kondisi di depan dan belakang mobil secara bersamaan, sehingga bisa dimanfaatkan sebagai dash cam," katanya.
Menariknya, fitur Smart E-Mirror dilengkapi memori penyimpanan sebesar 16GB dan dapat ditingkatkan hingga 64GB dengan kemampuan merekam aktivitas mobil baik pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, sehingga memudahkan dalam menangkap momen tak terduga dan menjadi bukti rekaman.
Fitur kamera pun dapat dinonaktifkan sehingga Smart E-Mirror dapat digunakan layaknya spion tengah biasa yang bisa menampilkan kondisi di dalam kendaraan.
Bagi Anda yang ingin memiliki Suzuki XL7, rasanya sekarang ini adalah waktu yang tepat. Pasalnya, mobil ini tengah mengalami penurunan harga setelah bebas pajak PPnBM nol persen. Berdasarkan pantauan, penurunan terendah Suzuki XL7 adalah Rp 7,5 juta sedangkan tertinggi mencapai Rp 9,5 juta.
Berikut adalah harga baru XL7 per Maret 2021 setelah terkena PPnBM nol persen:
- Suzuki XL7 Zeta MT harga sekarang Rp Rp 224,5 juta, sebelumnya Rp 232 juta (turun Rp 7,5 juta)
- Suzuki XL7 Zeta A/T harga sekarang Rp 234 juta, sebelumnya Rp 242,5 juta (turun Rp 8,5 juta),
- Suzuki XL7 Beta MT harga sekarang Rp 248,5 juta, sebelumnya Rp 240 juta (turun Rp 8,5 juta).
- Suzuki XL7 Beta A/T harga sekarang Rp 249,5 juta, sebelumnya Rp 259 juta (turun Rp 9,5 juta),
- Suzuki XL7 Alpha M/T harga sekarang Rp 250 juta, sebelumnya Rp 258,5 juta (turun Rp 8,5 juta),
- Suzuki XL7 Alpha A/T harga sekarang 259,5 juta, sebelumnya Rp 269 juta (turun Rp 9,5 juta).
Berminat untuk memiliki Suzuki XL7 dengan fitur Smart E-Mirror? Tunggu apalagi, segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini: Oto.co.id/precustomercf