Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Presiden RI Resmikan Mobil Listrik Ioniq 5 Rakitan Pertama Pabrik Hyundai Indonesia

Otocoid, Bekasi - Hyundai Motor Company melalui PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia (HMMI) meresmikan pabrik pertamanya di Asia Tenggara yang berlokasi di Bekasi, Jawa Barat. Pabrik dengan luas lahan 77,7 hektar dan memiliki nilai investasi sekitar USD 1,55 miliar ini sekaligus menjadi pusat manufaktur Hyundai di Asia Tenggara.

 

Peresmian ini juga dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, Executive Chair Hyundai Motor Group, Euisun Chung serta beberapa Menteri dan pejabat penting lainnya. Kehadiran Presiden juga sekaligus untuk meresmikan calon mobil listrik Hyundai yang akan dipasarkan di Indonesia yakni Ioniq 5.

 

“Hari ini, Saya resmikan Pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia dan IONIQ 5, mobil listrik pertama yang diproduksi di Indonesia. Kita ingin segera melakukan transisi besar-besaran dari mobil yang menggunakan bahan bakar fossil ke kendaraan listrik yang ramah lingkungan. Pemerintah akan selalu mendukung setiap investasi kendaraan listrik di Indonesia dan juga perkembangan industri hulunya terutama industri baterai," ujar Joko Widodo selaku Presiden Republik Indonesia.

 

Seperti diketahui, misi utama pembangunan pabrik Hyundai di Indonesia adalah untuk dapat memproduksi model-model kendaraannya secara lokal. Model pertama yang diproduksi oleh pabrik ini adalah Hyundai CRETA, SUV terbaru dari Hyundai yang telah mendapatkan sambutan positif dari masyarakat Indonesia.

 

Pabrik tersebut akan memiliki kapasitas produksi tahunan hingga 150.000 unit di tahun ini dan akan mencapai hingga 250.000 unit per tahun kedepannya.

 

Euisun Chung, Executive Chair Hyundai Motor Group, mengatakan, “Kami optimis, kehadiran pabrik ini akan mendorong Indonesia untuk memainkan peran penting di kancah internasional. Kami berharap teknologi baru yang diusung Hyundai di masa mendatang akan menjadi pondasi untuk kolaborasi yang jauh lebih besar antara Hyundai dan Indonesia.”

 

Selanjutnya, Hyundai juga sudah 100% mengkonfirmasi peluncuran mobil listrik pertamanya yang akan dirakit secara lokal yakni Ioniq 5. Saat ini, Hyundai mengaku tengah mempersiapkan produksi secara massal mobil berbasis baterai murni (BEV) tersebut untuk segera diluncurkan waktu dekat.

 

Sementara itu, rakitan pertama Ioniq 5 yang telah diresmikan Presiden Joko Widodo akan ditugaskan bersama Genesis Electrified G80 sebagai kendaraan pendukung di perhelatan KTT G20 Bali nanti.

 

Simak terus informasi mengenai Hyundai dan produk mobil listriknya hanya di Oto.co.id

[dok: antarafoto]

 




related news