Tuesday, 14 Sep 2021
Otocoid, Jakarta – Produk terkini dari PT Honda Prospect Motor (HPM) yakni Honda City Hatchback akhir-akhir ini mulai banyak terlihat di jalan raya. Kemunculannya pun menarik perhatian. Apalagi, mobil ini ditugaskan oleh Honda untuk melanjutkan kesuksesan Honda Jazz di Indonesia.
Menariknya lagi, Honda City Hatchback diluncurkan saat pemerintah memberlakukan insentif Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM). Mobil ini pun termasuk dari puluhan model yang berhak mendapatkan insentif tersebut karena hasil rakitan dalam negeri dengan penggunaan komponen lokal minimal 60 persen.
Kini, dengan bergantinya regulasi insentif menjadi hanya diskon 25% saja, harga Honda City Hatchback pun menjadi naik kembali hingga lebih dari Rp 200 jutaan.
Kenaikan pada Honda City Hatchback pun bernilai sama pada dua tipe yang dipasarkan yakni RS MT dan RS CVT. Berdasarkan catatan redaksi Oto.co.id, kenaikan harganya mencapai Rp 18 juta sehingga harga Honda Civic Hatchback kini menjadi berikut:
RS MT dari Rp289 juta jadi Rp307 juta (naik Rp18 Juta)
RS CVT Rp299 juta jadi Rp317 juta (naik Rp18 juta)
Jika kenaikan tersebut terasa berat bagi Anda yang ingin memilikinya, jangan khawatir. Pasalnya, saat ini Oto Kredit Mobil tengah memberikan promo paket kredit khusus untuk Honda City Hatchback berupa DP mulai dari 15% dan biaya admin spesial untuk wilayah Sumatera, Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Paket khusus ini berlangsung sepanjang September 2021 untuk Honda City Hatchback dengan NIK 2021 dan semua tipe transmisi kendaraan (MT & CVT). Menarik bukan?
Jika Anda tertarik untuk memilikinya, segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini Oto.co.id/Precustomercf