Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Mulai Akhir Pekan Ini, Berikut Daftar Peluncuran Mobil Baru Di GJAW 2023

Otocoid, Jakarta - Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 akan segera diselenggarakan pada akhir pekan ini yakni 10 hingga 19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center (JCC). Dari konferensi pers terakhir, beberapa peserta pameran yang merupakan merek mobil ternama sudah memberikan kisi-kisi mengenai aktivitas mereka selama pameran nanti termasuk menjadikannya sebagai momen peluncuran.

 

Hingga mendekati pelaksanaan, penyelenggara sudah mengumumkan jika pameran akan diikuti sebanyak 19 merek mobil. Jumlah ini digadang-gadang masih bisa bertambah satu atau dua merek lagi namun belum ada informasi terkini yang disampaikan.

 

Merek-merek mobil yang sudah memastikan diri berpartisipasi dalam GJAW 2023 adalah BMW M, Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, Kia, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, Wuling.

 

Mengenai kisi-kisi peluncuran, terpantau ada tujuh merek yang sudah mengindikasikannya. Beberapa yang menarik untuk disimak adalah berikut:

 

Pertama ada Toyota yang diduga kuat akan meluncurkan mobil terjangkaunya yakni All New Agya yang sudah diperkenalkan secara ekslusif beberapa waktu lalu. Di GJAW 2023 nanti kemungkinan besar Toyota akan meluncurkannya sekaligus mengumumkan harga jual resminya ke publik.

 

Selanjutnya ada Subaru siap meluncurkan sebuah sport utility vehicle (SUV) kompak. SUV yang masih misteri ini akan menghadirkan teknologi-teknologi terbaru Subaru seperti Symmetrical AWD dan EyeSight. Dari cuplikan video 15 detik yang diperlihatkan, SUV itu tampak seperti Subaru Crosstrek. Namun dugaan tersebut hanya bisa dijawab pada pameran nanti.

 

Kemudian ada merek premium Lexus yang disebut akan memberikan debut pada sebuah mobil baru dalam GJAW 2023. Mobil ini benar-benar baru alias tidak pernah dijual sebelumnya di Tanah Air.

 

Lanjut ada Suzuki yang akan melakukan kegiatan peluncuran harga resmi untuk produk SUV terbarunya yang terlahir kembali di Indonesia yakni. Grand Vitara sebelumnya sudah diperkenalkan dalam IIMS 2023. Adapun estimasi harganya menurut tenaga penjual adalah Rp360 juta sampai Rp390 juta.

 

Terakhir Hyundai mengaku bakal memperkenalkan sesuatu yang baru. Sayang, pihak Hyundai masih menutup informasi mengenai hal baru yang akan diluncurkan pada GJAW 2023 nanti. Namun jika melihat beberapa aktivitas Hyundai akhir ini, diduga kuat merek tersebut akan menghadirkan layanan after sales barunya pada pameran nanti.

 

Bagaimana, setelah melihat beberapa paparan kisi-kisi peluncuran produk baru diatas, sepertinya GJAW 2023 bakal menjadi pameran yang menarik, bukan?

 

Simak terus informasi terkini dari pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 hanya di Oto.co.id




related news