Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Mercedes-Benz Perbarui MPV Mewah New V-Class, Apa Saja Yang Ditawarkan?

Otocoid, Jakarta – Mercedes-Benz kembali menghadirkan mobil mewah terbarunya. Jika pabrikan ini dikenal kuat karena lini produk sedan, kali ini giliran mobil MPV bergaya Van-nya yang diperbarui. Mobil itu adalah New Mercedes V-Class Avantgarde.

Mobil yang memiliki kapasitas 7 penumpang ini diklaim hadir dengan kenyamanan yang didapat dari sedan. Hal itu ditujudkan dari sisi fungsi, fitur serta estetika.



Dari segi eksterior, New V-Class Avantgarde ini jadi punya tampang depan yang lebih besar dan lebih kokoh. Hal itu nyata berkat adanya desain bumper yang menawan hadir dengan cooling gril radiator berlian baru. Lambang Bintang Mercedes diposisikan pada pusat grille radiator bersama dengan dua garis silver.



Hal yang menarik pada model V-Class adalah penyediaan sisi penerangan yang semua penerangannya sudah menggunakan lampu berteknologi LED sebagai standar. Tentunya, hal itu juga membuat model ini menjadi pionir dikelasnya.



Sementara itu, interiornya menghadirkan kelapangan pada mode MPV. Mengusung sisi modernitas, Mercedes-Benz menyebut V-Class kini memiliki new air vents yang lebih sporty bergaya turbin mrelengkapi instrument cluster baru. Tak lupa, mobil ini juga hadir dengan material interior berkualitas tinggi, desain cockpit exclusive, dan kualitas bahan first-class.



Bicara tentang kenyamanan, Mercedes-Benz mengklaim interior New V-Class memberikan kenyamanan dan fungsionalitas terbaik di kelasnya dengan ketujuh kursi dilapisi bahan terbaik Nappa leather. Kenyamanan itu kian dimanjakan dengan adanya konsol tengah yang dilengkapi kulkas, pencahayaan, serta pengaturan temperature otomatis Thermotronic.



Jok bergaya captain seat ini juga dapat diatur secara elektrik dengan memori dan fungsi pijat di baris tempat duduk kedua yang kian unggul berkat adanya sistem infotainment AUDIO 20 dilengkapi dengan sistem suara surround Burmester.

 



Sisi cargo pun dikedepankan pada mobil ini. Bagaimana tidak, New V-Class sangat bersahabat bagi para pembawa banyak barang karena jendela belakangnya dapat dibuka terpisah sehingga sangat memudahkan penumpangnya.



Lanjut ke bagian mesin, New V-Class termasuk mobil baru yang sudah dilengkapi Mercedes-Benz Intelligent Drive. Teknologi mesin ini diklaim bertenaga kuat serta efisien dengan performa yang lincah dan efisiensi tinggi. New V-Class tersedia dalam seri V 260 dengan mesin bensin 4 silinder segaris dengan output 211 hp dan torsi tertinggi 350 Nm, sehingga menghasilkan kenyamanan berkendara terbaik berkat inovasi terbaru dari mesinnya.



Semua fitur dan spesifikasi diatas rasanya tak lengkap jika tidak dilengkapi dengan sistem keamanan. Ya, New V-Class punya ragam fitur mewah seperti radar modern, kamera dan sensor ultrasonic. Ada juga fitur-fitur standar lainnya termasuk Crosswind Assist, Blind Spot Assist dan Attention Assist.

 

Selain itu, V-Class juga dilengkapi peralatan standar lainnya antara lain Active Park Assist dengan Kamera 360°, yang membantu pengemudi dalam memarkir kendaraan menjadi lebih mudah dan nyaman.



Lalu, berapa mahar yang harus dikeluarkan untuk menebus MPV mewah dari Mercedes-Benz ini?  Jawabannya, The New Mercedes-Benz V-Class Avantgarde sudah tersedia di Indonesia dengan harga jual Rp 1,555,000,000 (off the road). Bagi Anda yang berminat untuk melakukan pemesanan, silahkan kunjungi jaringan diler resmi Mercedes-Benz terdekat atau kunjungi situs resmi Mercedes-Benz Indonesia.




related news