Friday, 03 Aug 2018
OTOCOID, Banten – Gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 secara resmi sudah dibuka kemarin (2/8). Mengisi keseluruhan Hall yang tersedia di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD - Banten, pameran ini akan berlangsung selama 12 hari ke depan dengan diikuti oleh 25 peserta pameran serta dukungan dari berbagai sponsor.
Pameran otomotif sejatinya memang dijadikan momen bagi para Agen Pemegang Merek (APM) untuk menunjukan taringnya agar mendapatkan perhatian dari pengunjung maupun peminatnya.
Tak terkecuali GIIAS 2018, pameran terbesar yang memiliki standar dan menjadi perhatian internasional ini pun dimanfaatkan oleh hampir seluruh peserta pameran untuk meluncurkan kendaraan baru atau menampilkan program menarik untuk memikat pengunjungnya.
Terbukti pada hari pertama setelah dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo, ada lebih dari 40 kendaraan terbaru dan kendaraan konsep termasuk World Premiere diluncurkan. Diantara lainnya adalah concept i-Ride dari Toyota, The All-New Nissan Terra, Daihatsu Terios Custom, BMW The X7, Maza 6 Elite Sedan, Datsun Go Live dan All New Hyundai Santa Fe.