Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Kode Keras, Mobil Legendaris Subaru Impreza WRX Mau Masuk Indonesia Tahun 2023

Otocoid, Jakarta – Subaru Indonesia mengumumkan agenda eksibisi dan kolaborasi bersama sejumlah pegiat fashion tanah air. Menariknya, melalui ajang ini Subaru disebut akan menghadirkan mobil legendarisnya Subaru Impreza terbaru di Indonesia yang sebelumnya lebih dulu meluncur di pameran Los Angeles Auto Show atau LAAS 2022.

 

Kode keberadaan Subaru Impreza WRX di Indonesia diketahui saat Subaru Indonesia mengumumkan hadiah undian satu unit mobil tersebut di Urban Sneakers Society (USS) 2022. Di kesempatan lain seperti media sosial, Subaru juga sering mengunggah konten terkait Impreza WRX.

 

Ismail Ashlan selaku Manager Komunikasi dan Pemasaran Subaru Indonesia menjelaskan keputusan pihaknya kerap menampilkan Subaru Impreza WRX di berbagai platform bukannya tanpa alasan. Sebab, kata dia, itu merupakan petunjuk bahwa model tersebut akan hadir di Indonesia.

 

"Ini sebenarnya clue, sih. Jadi Subaru Impreza WRX baru sudah mulai kita komunikasikan dari sekarang. Kami komunikasikan dari Desember ini untuk secepatnya versi terbarunya bisa meluncur di Indonesia," ujar Ismail dalam laporan Detikcom (5/12).

 

Subaru Impreza yang sebelumnya meluncur di LAAS 2022 merupakan model generasi keenam. Menariknya, berbeda dengan generasi sebelumnya, mobil tersebut hanya hadir dalam wujud hatchback, alias tanpa sedan.

 

Selain tidak melanjutkan versi sedan, Subaru Impreza generasi keenam juga hanya tersedia melalui tiga varian saja, yakni Base, Sport, dan RS.

 

Pada varian Base dan Sport, Subaru Impreza baru hadir dengan mesin boxer 1.995 cc empat silinder yang mampu menyemburkan tenaga 152 dk dan torsi puncak 197 Nm. Sementara varian RS menggunakan mesin boxer 2.498 cc empat silinder dengan tenaga 182 dk dan torsi 241 Nm.

 

Tenaga dan torsi mesin itu disalurkan ke semua roda (AWD) lewat transmisi otomatis Lineartronic CVT. Subaru tak lagi menggunakan transmisi manual di kendaraan tersebut.

 

Subaru Impreza generasi keenam sudah dibekali teknologi Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) EyeSight versi terbaru. Fitur tersebut meliputi Pre-Collision Braking, Automatic Emergency Steering, Adaptive Cruise Control with Lane Centering, Lane Keep Assist, Blind-Spot Detection, dan Rear Cross-Traffic Alert.

 

Selain itu, Impreza baru juga sudah dilengkapi Remote Keyless Access, Tire Pressure Monitoring System, AC dual zone, head unit STARLINK 11,6 inci, Wireless Apple CarPlay dan Android Auto, fitur telematika Subaru STARLINK, dan masih banyak lagi.

 

Jika benar diluncurkan tahun depan, maka Impreza generasi keenam akan melengkapi line up Subaru di Indonesia. Sebelumnya, Subaru telah mengenalkan tiga model unggulan, yakni BRZ, XV, dan Forester.

 

Penasaran seperti apakah tampilan, fitur dan spesifikasi Subaru Impreza WRX untuk pasar Indonesia nanti? Simak terus informasinya hanya di Oto.co.id.

 




related news