Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Kia Indonesia Konfirmasi Peluncuran Mobil Baru Bernama Sonet

Otocoid, Jakarta –  Produsen mobil asal Korea Selata, Kia, pada Agustus 2020 memperkenalkan mobil baru di India (7/8). Berjenis Sport Utility Vehicle (SUV), mobil tersebut secara global diberi nama Sonet.

 

Hal yang menarik dari Kia Sonet adalah, jika mobil ini sudah resmi dipasarkan, maka posisinya akan berada di bawah Seltos. Dengan kata lain, harga jual Sonet akan cenderung lebih murah dari Seltos.

 

Sebagai gambaran, KIA memasarkan Seltos dalam tiga varian. Dimulai dari varian terendah yaitu Seltos E dibanderol Rp295 juta, Varian EX Rp320 juta dan varian tertinggi EXP dijual Rp355 juta (OTR Jakarta).

 

Sedangkan Kia Sonet, di India sendiri telah resmi ditawarkan dalam empat tipe yakni Sonet Smartstream G 1.2 petrol, G 1.0 Turbo GDi, Diesel 1.5 WGT, dan Diesel VGT.

 

Harga yang ditawarkan cukup menggiurkan, mulai dari yang termurah 671 ribu Rupee atau sekira Rp135 juta untuk varian bawah. Sedangkan varian tertinggiya dibanderol 11.99 ribu Rupee atau Rp242 juta.

 

Kia menawarkan tiga pilihan mesin di Sonet. Ada 1.0-liter turbo GDi, 1.2 liter bensin, dan 1.5-liter diesel mill. Untuk transmisi, ada manual 5 percepatan, iMT 6 percepatan, manual 6 percepatan, dan otomatis 6 percepatan.

 

 

Kehadiran Kia Sonet sendiri sangat dinanti-nanti oleh konsumen di India. Terbukti sekira 25 ribu konsumen sudah melakukan pemesanan. Bahkan pernah dalam satu hari jumlah angka pemesanan mencapai 6 ribu unit. Lalu bagaimana tanggapan Kia Indonesia terhadap kehadiran Kia Sonet?

 

Menjawab hal tersebut, PT Kreta Indo Artha (KIA) selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Kia memberikan sinyal positif berupa konfirmasi bahwa Kia Sonet bakal hadir di Indonesia. Namun disayangkan, waktu peluncurannya belum dapat diumumkan mengingat tim Kia Motors sedang melakukan pengetesan Sonet di Indonesia.

 

“Saat ini prinsipal lagi melakukan tes jalan Sonet di Indonesia. Kalau sudah menjalankan tes di Indonesia sudah pasti akan masuk. Persentasenya 90 persen pasti masuk. 10 persen lagi tinggal tunggu hasil dari mereka yang melakukan pengetesan mobil,” ungkap Marketing and Development Division Head PT KIA, Ario Soerjo pada saat konferensi pers.

 

Lalu bagaimana? Apakah Anda berminat dengan sosok SUV Kia Sonet ini? Jika iya, simak terus Oto.co.id untuk mengetahui kapan Kia Sonet diluncurkan serta berapa harga jual resmi di Indonesia?




related news