Monday, 13 Sep 2021
Otocoid, Jakarta – Pada Agustus lalu, PT Toyota Astra Motor (TAM) Toyota telah meluncurkan Veloz GR Limited yang disebut akan menjadi model terakhir sebelum diperbarui menjadi generasi terbaru.
Veloz yang merupakan salah satu tipe dari mobil keluarga terlaris Toyota Avanza ini diproduksi dengan kuota yang sangat terbatas. Untuk menjaga nilai spesial, Toyota hanya menyiapkan sebanyak 3.700 unit saja.
Dengan jumlah tersebut, konsumen yang berminat memang harus segera melakukan pemesanan. Pasalnya, Toyota tidak akan memproduksi kembali model terbatas layaknya Kijang Innova edisi 50 tahun Toyota di Indonesia.
Seperti diketahui, Veloz GR Limited mendapat ubahan yang lebih sporty, terutama pada bagian eksterior. Melihat dari situs resminya, ubahan mencakup New GR Front Bumper Spoiler Design, New GR Front Lower Grille Ornament Design with GR Emblem, New GR Rear Bumper Spoiler Design, New Black Outer Mirror, dan New Black Paint Alloy Wheel.
Mengenai pilihan warna, Toyota menyediakan 4 pilihan, yakni Super White, Black Metallic, Silver Mica Metallic, dan Dark Red Mica Metallic.
Sementara pada bagian interior, kurang lebih masih sama. Toyota juga menyematkan Smart Start/Stop Engine Button dan Digital A/C Display pada konsol tengah.
Bicara soal harga, Veloz GR Limited dihargai dari Rp 221,4 juta (tipe 1.3 M/T GR Limited) sampai Rp 243,8 juta (tipe 1.5 A/T GR Limited). Harga ini memang naik sekitar Rp 8 jutaan dari Veloz model sebelumnya yang dibanderol mulai Rp 212,9 juta (tipe 1.3 M/T) sampai Rp 235,3 juta (tipe 1.5 A/T).
Berikut ini daftar harga Veloz GR Limited:
1.3 M/T GR Limited Rp 221,4 juta
1.3 A/T GR Limited Rp 232,2 juta
1.5 M/T GR Limited Rp 232,8 juta
1.5 A/T GR Limited Rp 243,8 juta
Berminat untuk memiliki Toyota Veloz GR Limited? Tunggu apalagi! Sebelum kehabisan kuota, segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini Oto.co.id/precustomercf