Monday, 23 Sep 2019
Otocoid, Surabaya - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menggelar event Pinter Bener Family Festival di Mall Pakuwon, Kota Surabaya, Jawa Timur. Ajang ini merupakan event ke-3 dari rangkaian kampanye yang sebelumnya digelar di Bekasi dan Yogyakarta.
Presiden Direktur PT MMKSI, Naoaya Nakamura mengemukakan, Kota Surabaya dipilih menjadi salah satu lokasi penyelenggaraan event ini karena sebagai kontributor terbaik dari area Jawa Timur. Surabaya memiliki kontribusi penjualan kendaraan penumpang sebesar 33 persen dari penjualan nasional. Adapun pada periode Januari-Juli 2019, model Xpander memiliki pangsa pasar lebih dari 26 persen di kota Surabaya dan provinsi Jawa Timur.
“Event ini merupakan bentuk apresiasi kami atas antusiasme masyarakat terhadap Mitsubishi Xpander, yang bertujuan memberikan informasi kepada seluruh masyarakat Indonesia, bahwa Xpander hadir dengan berbagai keunggulan fitur dan keuntungan dari total biaya kepemilikan dan perawatan, serta resale value yang lebih baik dibandingkan dengan kompetitornya," kata Naoaya dalam keterangan resminya kepada Oto.co.id, Minggu (22/9).
Diketahui, kampenya bertajuk Pinter Bener Family Festival ini ditujukan kepada pelanggan dan calon konsumen Mitsubishi dengan menghadirkan berbagai aktivitas untuk keluarga seperti car tetris game, tire changing competition, dan find your dealer dart game yang dapat ditemui pada Pinter Zone.
Lalu terdapat pula The Price is Right game, Smart Package game, Virtual Reality Games, serta Pinter Bener Trivia pada Bener Zone. Untuk permainan yang dapat dinikmati bersama buah hati, terdapat balloon castle, boucy balloon pool, taman lalu lintas dengan mini Xpander, sand coloring for kids, serta Kidzania photo corner yang dapat dinikmati pada Pinter Bener Zone.
Selain itu, Mitsubishi juga mengajak Komunitas pemilik Xpander juga turut berpartisipasi memeriahkan acara ini dengan menghadirkan enam unit modifikasi Xpander yang menarik dan dapat menjadi inspirasi para pengguna lain yang ingin mengubah kendaraannya. (Auditya/Otocoid)