Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Ini Dia Deretan Fitur Terbaru Yang Ada Di Toyota New Avanza

Otocoid, Jakarta - PT Toyota Astra Motor sebagai agen pemegang merek, kini menghadirkan perubahan terbaru pada Avanza. Selain ubahan desain, rupanya ada banyak fitur baru yang disematkan pada New Avanza.

 

Pertama, mulai dari model lampu bertingkat yang mengingatkan pada Toyota Voxy dan Vellfire. Toyota pun mengakui bahwa Voxy dan Vellfire adalah inspirasi utama dalam mendesign Avanza terbaru ini.

 

Kedua, New Avanza juga kini mendapatkan perubahan lampu utama  yang sudah menggunakan teknologi light emiting diode (LED). Berikutnya, pada bagian kabin depan diberikan perubahan yaitu head unit yang sudah menggunakan touch screen. Head unit touch screen tersebut pun dapat tersambung Bluetooth, USB, iPhone dan T-Link (USB Mirroring), khususnya pada tipe 1.5G.

 

Keempat, Toyota New Avanza kini sudah menggunakan AC digital dengan pengaturan via tombol, membuatnya lebih modern ketimbang kenop putar seperti generasi terdahulu. Namun sayangnya, pengaturan arah AC belum disematkan sehingga arah AC yang keluar masih sama seperti dulu yaitu hanya langsung mengarah ke wajah.

 

 

Kelima, penumpang bagian tengah dan belakang sudah diberikan power outlet sebesar 12V, khusus bagi penumpang belakang yang ingin mengisi baterai smartphone. Hal ini dapat dimanfaatkan tidak hanya untuk pengisian baterai smartphone, namun juga bisa difungsikan jika membawa pendingin portable karena kebanyakan pabrikan masih menggunakan power outlet 12V untuk pendingin tersebut.

 

Keenam, New Avanza sudah dilengkapi dengan fitur start stop engine button, meski pada dua tipe terendah fitur ini belum terpasang. Konsumen akan merasakan fitur tersebut selain di  New Avanza tipe E maupun G.

 

Selanjutnya ketujuh, Toyota juga mengubah desain tombol-tombol pada bagian setir yang tersambung untuk pengaturan head unit.  Kini, tombnol tersebut sudah disematkan serta dilengkapi tombol volume dan menu.

 

Terakhir, adalah hal yang paling ditekankan oleh Toyota tentang fitur dari Avanza terbaru. Demi menambah kenyamanannya, kini Toyota juga menambahkan peredaman kabin di sekujur bodinya yang mampu menambah keheningan saat berkendara.

 

Bonus, fitur special dari New Toyota adalah adanya penyempurnaan rangka mobil. Toyota sendiri mengklaim jika New Avanza kini mampu diandalkan karena fitur stabilitas berkendara sudah disempurnakan untuk menunjang kenyamanan serta keselamatan konsumennya. (Auditya/Otocoid)

 




related news