Tuesday, 03 Jan 2017
OTOCOID, Detroit - Merek premium Nissan, Infiniti akan memanfaatkan pagelaran pameran North American International Auto Show (NAIAS) 2017 atau dikenal juga dengan Detroit Motor Show, pada 9 – 22 Januari 2017, untuk memamerkan mobil konsep Infiniti QX50. Kendaraan mid-size Sport Utility Vehicle (SUV) ini akan dilengkapi dengan teknologi canggih Autonomous Drive yang memungkinkan mobil memberikan info lalu lintas secara akurat.
Dengan demikian, pengemudi akan mengetahui situasi jalanan di depan, sehingga terhindar dari insiden kecelakaan. “Sebelumnya sempat dihadirkannya QX Sport Inspiration pada Beijing Auto Show 2016, dimana mobil konsep itu sebagai produk masa depan Infiniti QX. Adapun QX50 Concept ini menunjukkan lebih jauh Infiniti bisa mengembangkan masa depan di segmen yang berkembang pesat secara global,” ujar Roland Krueger, Presindent Infiniti.
Infiniti juga akan menampilkan teknologi mesin VC-Turbo (Variable Compression Turbo) berkapasitas 2.0L berbahan bensin. Mesin tersebut diklaim memberikan torsi dan efesiensi tinggi, layaknya mesin diesel. Disebutkan kompresinya berada di angka di 8:1 untuk performa tinggi dan 14:1 untuk efesiensi. Tenagnya mencapai 268 hp dan torsi 390 Nm dari mesin berinstalasi 6-silinder
Inifiniti QX50 memiliki tampilan SUV mewah dan sporty. Selain itu tongkrongan yang gagah dan dominan dengan aksen kurva dan garis yang tajam, serta krom berlapis di tepiannya. “QX50 Concept akan menunjukkan bagaimana Infiniti dapat mengembangkan segmen kendaraan SUV di masa depan, dimana segmen ini merupakan yang paling cepat pertumbuhannya secara global,” tutup Krueger