Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Hyundai Stargazer Resmi Diluncurkan, Harga Mulai Rp 243 Jutaan

Otocoid, Jakarta - PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) akhirnya resmi menghadirkan produk MPV terbarunya Hyundai Stargazer. Mobil yang dirancang khusus untuk pasar keluarga Indonesia ini tampil dengan tampilan yang futuristik dan modern.

 

“Produk ini didesain khusus sebagai tolak ukur baru di kelasnya yang merupakan respon Hyundai dalam memenuhi kebutuhan dan gaya hidup modern konsumen Indonesia,” ujar Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia.

 

Secara tampilan, Hyundai Stargazer sekilas mirip dengan Hyundai Staria dengan wajah yang begitu futuristis berkat desain penerangan Horizontal DRL. Demikian pun pada belakangnya dimana MPV ini memiliki Distinctive H Rear Lamp yang begitu nyentrik. Sementara tampilan sampingnya, memang dihadirkan sesuai dengan selera pasar MPV saat ini dengan garis minimalis yang menjuntai di sisi depan dan belakang.

 

 

Masuk ke Interior, disini lah letak nilai jual dari Hyundai Stargazer. Sebagai mobil keluarga, kenyamanan sangat diandalkan oleh HMID. Seperti banyaknya Multifunctional Storage Space, Captain Seat pada baris kedua serta teknologi inovatif Hyundai Bluelink.

 

Sama seperti pada Hyundai Creta, Bluelink pada Hyundai Stargazer juga memungkinkan pelanggan untuk selalu terhubung dengan mobil melalui smartphone. Hyundai Bluelink memberikan akses penuh untuk beberapa fitur penting seperti mengetahui kondisi terkini kendaraan, menghidupkan/mematikan mesin, mengatur suhu kabin, mengunci/membuka kunci pintu, menyalakan klakson, menyalakan/mematikan lampu, juga untuk mengetahui di mana kendaraan diparkir.

 

Teknologi ini juga akan menyediakan keamanan dan kenyamanan, karena melalui Hyundai Bluelink, pelanggan dapat memperoleh akses ke berbagai fitur canggih, seperti Stolen Vehicle Notification & Stolen Vehicle Tracking, Stolen Vehicle Immobilization, ACN (Auto Collision Notification), SOS/Emergency Assistance, Roadside Assistance (RSA) serta fitur keamanan lainnya.

 

Hyundai Stargazer ditawarkan dalam empat varian, yaitu Active, Trend, Style, dan Prime, dengan harga sebagai berikut (OTR Jakarta):

 

- STARGAZER Active MT: IDR 243,300,000,-

- STARGAZER Active IVT: IDR 255,900,000,-

- STARGAZER Trend MT: IDR 263,300,000,-

- STARGAZER Trend IVT: IDR 275,900,000,-

- STARGAZER Style: IDR 296,300,000,-

- STARGAZER Prime: IDR 307,100,000,-

 

Terdapat biaya tambahan senilai IDR 1.000.000 untuk pilihan Captain Seat yang tersedia pada varian Trend, Style, dan Prime. STARGAZER juga tersedia dengan pilihan Two-Tone Color dengan tambahan biaya senilai IDR 1.500.000 yang tersedia hanya untuk varian Prime.

 

Berminat memiliki MPV terbaru Hyundai Stargazer? Untuk pengajuannya, langsung aja di Oto Kredit Mobil dengan klik tautan berikut:

 




related news