Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Honda Tampilkan City Hatchback Racing Concept Di GIIAS 2021

Otocoid, Tangerang – Selain menampilkan mobil konsep, booth Honda di GIIAS 2021 juga menyimpan produk menarik yakni Honda City Hatchback dengan mengusung tema Racing Concept 2022. Menurut PT Honda Prospect Motor (HPM, kehadiran Honda City Hatchback RS nantinya akan menggantikan posisi Honda Jazz sebagai mobil balap Honda di musim balap 2022.

 

Honda City Hatchback Racing Concept 2022 tampil dengan modifikasi di bagian suspensi dengan menggunakan Coilover. Selain itu, pada sektor kaki-kaki, Honda City Hatchback Racing Concept 2022 juga tampil semakin sporty dengan velg berukuran 15” serta dibalut dengan ban berukuran 195/50.

 

Honda City Hatchback Racing Concept 2022 dibalut dengan decals yang didominasi warna merah, hitam dan putih sebagai warna khas milik Honda Racing Indonesia. Dari sisi desain, decals ini terinspirasi dari mobil Honda Civic TCR yang dirancang khusus untuk di lintasan balap.

 

Digunakan oleh tim Honda Racing Indonesia, Honda City Hatchback RS nantinya akan menjadi mobil balap di kompetisi Indonesia Touring Car Race (ITCR) 1.500 yang merupakan bagian dari kompetisi balap Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) yang diselenggarakan di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor.

 

“Balapan telah menjadi DNA Honda sejak lama dan tersirat dari setiap produk kami. Kami mengajak pengunjung GIIAS 2021 untuk melihat lebih dekat Honda City Hatchback RS yang akan digunakan oleh di musim balap mendatang. Kami percaya dengan mesin yang bertenaga dari Honda City Hatchback RS dapat memberikan performa terbaiknya,” ujar Yusak Billy selaku Business Innovation and Marketing & Sales Director.

 

Sekedar informasi, Honda City Hatchback RS merupakan produk terbaru Honda yang menawarkan desain dan spesifikasi sporty. Mesinnya didukung oleh 4 silinder segaris 1.5L DOHC, 16 katup i-VTEC + DBW dengan tenaga 121PS dan torsi maksimum 145 Nm transmisi CVT & 6 M/T standar EURO 4.

 

Untuk penggunaan harian, mobil ini juga menyediakan fitur ECON Mode untuk pengaturan karakter berkendara yang lebih hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

 

Sejak pertama kali diluncurkan pada bulan Mei 2021, Honda City Hatchback RS disambut baik konsumen Indonesia dengan mencatat total penjualan sebesar 5.997 unit secara retail.

 

Berminat memiliki Honda City Hatchback terbaru? Segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil dengan klik tautan berikut:

 

 

 




related news