Hubungi Kami

  • Telp : 1500 686
  • |
  • Email : cs@oto.co.id

Honda Odyssey Terbaru Bertransmisi Otomatis 10-speed

OTOCOID, Detroid - Terobosan baru dibuat Honda saat mengenalkan All New Odyssey di pameran North American International Auto Show (NAIAS) 2017 di Detroit, Amerika Serikat. Selain menghadirkan tampilan eksterior yang baru, sektor mesin, transmisi, dan fitur-fitur serta teknologi baru juga disematkan pada mobil keluarga asal Jepang ini. Paling canggih adalah pengaplikasian transmisi otomatis 10-speed .

 

Dengan demikian, Honda Odyssey terbaru ini merupakan mobil keluarga minivan pertama yang memasang transmisi 10-speed di kelasnya. Transmisi ini akan membuat bahan bakar lebih irit dan mampu menyalurkan tenaga sempurna dari mesin baru Honda i-VTEC 3.5 liter V6. Fitur baru lainnya adalah New Magic Slide Seats pada bangku baris keduanya, berupa Easy Access Mode, Super Mode, Wide Mode serta Buddy Mode.

 

Perangkat terkini yang hadir juga terdapat New Display Audio yang sudah kompatibel dengan Apple CarPlay dan Android Auto, dan dapat terkoneksi dengan 4G LTE serta Wi-Fi. Kemudian fitur baru lainnya adalah Cabin Watch, Cabin Talk, Cabin ControlConnected Rear Entertainment System serta Social Play List.

 

Pada ajang North American International Auto Show 2017, Honda juga menampilkan model-model andalan lainnya, seperti All New Honda Civic, All New Honda CR-V, Honda HR-V, All New Honda Pilot, All New Honda Fit, New Honda Accord, All New Odyssey, Honda Crosstour, serta All New Honda Clarity Fuel Cell. Sementara untuk line up dari merk premium Honda-ACURA, menampilkan ACURA ILX, ACURA TLX, ACURA RLX, ACURA RDX, ACURA MDX, serta ACURA NSX.




related news