Friday, 26 Jul 2019
Otocoid, Tangerang - Sejak tahun 2018, GIIAS memiliki area khusus yang menampilkan berbagai teknologi otomotif mutakhir yang disebut Beyond Mobility Area. Di area ini peserta pameran dapat menampilkan teknologi otomotif terkini mereka, yang bisa lihat bahkan dibuktikan langsung kelebihannya.
Pada GIIAS 2019 ini peserta yang menampilkan teknologi terkininya adalah, Toyota yang menampilkan Toyota Prius PHEV. Mobil ini menawarkan sensasi mengendarai mobil yang dapat digerakkan dengan bahan bakar bensin dan tenaga listrik atau baterai. Selanjutnya ada Daihatsu dengan Tanto yang menawarkan keunggulan Smart Assist yakni antara lain crash-avoidance breaking function, brake assist for damage reduction dan collision warning function.
Kemudian ada Wuling melalui produk SUV Almaz juga hadir di area Beyong Mobility dengan teknologi WIND (Wuling Indonesia Command) yang merupakan teknologi pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memungkinkan pengendara atau penumpang untuk memberi perintah suara kepada mobil melalui bahasa Indonesia.
Terakhir adalah Mitsubishi yang menampilkan mobil terbarunya yakni Outlander PHEV. Mobil Hybrid ini terkenal dengan kecanggihan dan ramah lingkungan karena dilengkapi teknologi plug-in untuk pengisian baterainya.
Terletak di outdoor area Hall-6, pengunjung pun dapat dengan leluasa dan gratis mencoba teknologi terkini dari merek-merek di atas. Caranya, pengunjung hanya akan diminta untuk mengisi data diri dan memilih teknologi apa yang ingin dicoba. Kemudian pengunjung akan diantar menuju tenda masing-masing merek dan dipandu oleh staff dari merek yang bersangkutan untuk mencoba kecanggihan teknologi yang ditampilkan oleh masing-masing merek. (Auditya/Otocoid)