Monday, 18 Jan 2021
Otocoid, Jakarta - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) telah merilis angka penjualan wholesales atau distribusi mobil dari pabrik ke diler pada sepanjang 2020. Tercatat pada tahun lalu penjualan mobil secara nasional mencapai 532.027 unit.
Angka ini rupanya mengalami penurunan hingga 48,3 persen dibandingkan capaian tahun 2019 yang meraih 1.030.126 unit.
Meski begitu, perolehan pada 2020 bisa dibilang tetap memenuhi target Gaikindo yang direvisi menjadi 525.000 unit.
Dari data tersebut, tercatat mobil terlaris pada tahun lalu bukan lagi Toyota Avanza, melainkan Honda Brio yang meraih 40.879 unit. Avanza justru menempati urutan ketiga dengan angka 35.754 unit. Sementara di tempat kedua dihuni Suzuki Carry sebanyak 38.072 unit.
Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, Brio bisa jadi mobil terlaris lantaran sesuai dengan kebutuhan pasar.
“Trend pertumbuhan penjualan positif di 7 bulan terakhir merupakan modal yang baik untuk memasuki tahun 2021. Di tahun ini, kami tetap akan fokus menjaga penetrasi di tengah kondisi pasar yang belum stabil, sambil tetap berupaya menghadirkan program penjualan yang meringankan konsumen untuk melakukan pembelian,” ujar Yusak Billy.
Ia melanjutkan, menurutnya ke depannya tren mobil yang bakal digemari konsumen adalah mobil yang ringan dan mudah untuk dimiliki. Contohnya adalah mobil-mobil untuk pembeli mobil pertama yang rata-rata mengarah ke segmen mobil murah atau LCGC (Low Cost Green Car).
“Kami percaya mobil-mobil ramah lingkungan yang fuel efficiency-nya bagus, yang mudah dimiliki, pembiayaan ringan, itu pasti masih akan ramai di tahun depan,” ujar Billy, dalam konferensi virtual belum lama ini.
Honda Brio saat ini kian digemari oleh konsumen Indonesia karena fitur dan spesifikasi modern serta harga jual yang cukup terjangkau. Mobil kelas entry level Honda ini tersedia dalam pilihan Honda Brio Satya dan Honda Brio RS dibanderol mulai dari Rp 146 juta hingga Rp 204 juta.
Honda Brio Satya yang masuk dalam segmen LCGC memiliki persamaan dengan Honda Brio RS pada mesin berkapasitas 1199 cc SOHC 4 silinder 16 katup berteknologi i-VTEC dan Drive By Wire. Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga mencapai 89 Ps dengan torsi maksimal 110 Nm. Yang membedakan keduanya hanya lah fitur dan tampilan saja.
Ingin membeli mobil Honda Brio secara kredit? Tunggu apalagi, segera ajukan permohonannya di Oto Kredit Mobil pada tautan berikut ini oto.co.id/precustomercf