OTOCOID, Jakarta – Pabrikan asal Tiongkok, Wuling Motors mengenalkan model keduanya di Indonesia, pada 8 Januari 2018. Jika sebelumnya Wuling menghentak pasar tanah air dengan model Confero, kini Wuling menyajikan mobil keluarga baru dengan fitur-fitur yang jauh lebih modern, terkini dan advance. Inilah Wuling Cortez yang masuk ke segmen MPV medium yang dihuni Toyota Innova, namun dengan harga yang jauh lebih terjangkau.
Dikatakan Cindy Cai, Vice President of Vehicle Sales, Service and Marketing (VSSM) Wuling Motors, produk baru Cortez merupakan jawaban kebutuhan dari masyarakat Indonesia yang menginginkan fitur-fitur berlimpah namun dengan harga yang terjangkau. “Kami sudah membuka pemesanan Cortez sejak 8 Januari 2018, dan hingga saat ini sudah 500 unit terpesan,” ujar Cindy.
Segudang fitur telah disematkan pada Cortez. Seperti pada eksterior, dilengkapi Stylish LED Headlamp dengan Auto Lamp, Sporty 16” Two Tone Alloy Wheel, Dynamic Fog Lamp & DRL Design. Untuk fitur keselamatan terdiri dari ABS, EBD, BA, Automatic Vehicle Holding (AVH), Hill Hold Control (HHC), Electric Parking Brake (EPB), Electronic Stability Control (ESC).
“Kami juga sediakan Front Parking Sensor, Rear Parking Camera, Dual SRS Airbag plus side airbag, Tire Pressure Monitoring System (TPMS) hingga menu layar Multi Information Display (MID) berukuran 7 inci,” imbuh Cindy.
Mesinnya berkonfigurasi 4-silinder 1.800 cc, bertenaga maksimal 129 HP pada 5.600 rpm dan torsi 174 Nm di rentang 3.600 – 4.600. Kompetensi tersebut dipandu dua pilihan transmisi, manual 6-percepatan dan i-AMT (intelligent Automated Mechanical Transmission) dengan dua mode, Eco (E) serta Sport (S) atau Manual 5-percepatan.
Wuling menawarkan Cortez dalam 5 pilihan warna yaitu Burgundy Red, Starry Black, Dazzling Silver, Sand Brown dan Pristine White yang dibekali dengan Classy Electric Sunroof, Convenient Electric Front Seat Adjuster, Modern Center Cluster dengan Auto AC, Exquisite Atmosphere Lamp, Advanced 8” Entertainment System dan USB port untuk mengisi daya gadget di setiap baris bangku.