Tuesday, 22 Aug 2017
OTOCOID, Jakarta – Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) membukukan angka pesanan sebanyak 84 unit di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Segmen truck Heavy Duty, yakni jajaran Tata Prima (Tata Prima 4023, 4028, 4928, 2528.k) terpesan sebanyak 24 unit, Light Truck yang diwakili oleh truk Tata LP 713, Tata Ultra 45 dan Tata Ultra 33 sebesar 6 unit.
Di katagori Pick up yang diwakili oleh Pick up Tata Super Ace, Tata Ace EX2, Tata Xenon RX single cabin serta Tata Xenon XT DC secara keseluruhan mendominasi pesanan sebesar 54 unit. Presiden Direktur TMDI Biswadev Sengupta meyakini, hasil tersebut adalah hasil yang sangat baik terutama jika melihat pencapaian jajaran keluarga Tata Prima yang telah mencatat rekor pesanan langsung di pameran selama keikutsertaan TMDI di ajang GIIAS.
Sementara itu, Direktur Pemasaran TMDI Pankaj Jain menyatakan bahwa GIIAS 2017 adalah sebuah momentum bagi jajaran Tata Prima dalam meningkatkan eksistensinya di pasar truk medium heavy duty Indonesia.
Mengenai produk terbarunya Tata Prima LX 2528.K, memiliki Gross Vehicle Weight (GVW) hingga 25 ton, dan menggunakan mesin diesel lansiran CUMMINS berstandar emisi Euro-III yang bertenaga hingga 280 hp pada 2.500 rpm dengan torsi puncak hingga 975 Nm pada 1.500 rpm. Heavy duty truck ini hadir dengan transmisi 9-speed dan dapat mencapai kecepatan maksimum hingga 87 km/jam.
Kabin Tata Prima LX 2528.K memiliki desain kontemporer yang memberikan kenyamanan terbaik bagi pengemudi sehingga dapat meningkatkan produktivitasnya. Kabinnya dilengkapi 4-point suspension, tempat duduk bagi pengemudi dan posisi lingkar kemudinya dapat diatur sesuai keinginan. Kabinnya dilengkapi blower dan penyejuk kabin (AC).
Harga Tata Prima LX 2528.K Cabin Chassis Rp 802.391.147 off the road, dan Tata Prima LX2528.K Dump Truck Full Karoseri Rp 992.500.000 on the road.