Friday, 12 May 2023
Otocoid, Jakarta – Mobil listrik mungil dan ikonik dari Wuling Motors yakni Air ev berhasil membukukan penjualan sebanyak 747 unit pada April 2023. Jumlah tersebut tumbuh 77 persen secara bulan seiring dengan adanya insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dari pemerintah.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil listrik Wuling Air ev pada bulan ini menjadi yang terbesar sepanjang Januari – April 2023. Padahal sebelum subsidi digulirkan, penjualan Air ev hanya berada di bawah 500 unit, bahkan pada Januari dan Februari hanya mencatatkan 35 dan 83 unit.
Selain subsidi, faktor produksi juga menjadi penyumbang angka penjualan fantastis Wuling Air ev bulan lalu. Sekarang ini, konsumen bisa berlega hati karena kondisi stok Air ev telah tersedia di diler Wuling. Artinya, masyarakat yang ingin membeli Wuling Air ev saat ini dipastikan tanpa inden.
Diberitakan sebelumnya, program insentif ini diatur pada Peraturan Menteri Keuangan (PMK) No.38/2023 tentang Pajak Pertambahan Nilai Atas Penyerahan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Empat Tertentu dan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Bus Tertentu yang Ditanggung Pemerintah Tahun Anggaran 2023.
Mengacu pada keputusan tersebut, mobil listrik Wuling Air ev akan dibanderol dengan harga diskon yang mencapai sekitar Rp24 juta hingga Rp29,9 juta-an. Sekadar informasi, Wuling Air ev Standard Range saat ini dibanderol Rp 243 juta. Artinya dengan potongan subsidi, maka harga jualnya menjadi Rp 222 jutaan. Sedangkan Wuling Air ev Long Range sekarang harganya Rp 299,5 juta. Dengan insentif PPN maka harga Wuling Air ev yang bisa menempuh jarak 300 km itu dibanderol Rp 273 jutaan.
Berminat memiliki Wuling Air ev dengan harga terjangkau berkat subsidi? Segera ajukan kepemilikannya Di Oto Kredit Mobil melalui tautan berikut ini: