Friday, 07 Oct 2016
OTOCOID, Tangerang - Kolaborasi antara PT Denso Sales Indonesia dan PT Kikijaya Airconindo menghasilkan sinergi apik melalui diresmikannya bengkel PIT & GO. Bengkel yang berlokasi di Jalan R.E. Martadinata No. 39, Ciputat, Tanggerang Selatan ini akan menyasar pemilik mobil yang masa garansi servis di bengkel resmi sudah habis dan menerima servis semua jenis dan merek mobil yang masa garansi servis di bengkel resminya sudah habis.
“Dengan dibukanya PIT & GO Ciputat ini, kami harapkan dapat menjadi pemenuh kebutuhan bagi pengguna kendaraan roda empat yang statusnya out of waranty dapat melakukan repair dan maintanance dengan hasil memuaskan, karena PIT & GO didirikan dengan dasar kepercayaan dan kepuasan untuk konsumen,” ujar Anton Halim, pemilik PIT & GO Ciputat, dalam keterangan resminya.
Bengkel PIT & GO Ciputat memiliki fasilitas seluas 2.600 m2 dan didukung alat-alat modern dengan standar Jepang. PIT & GO adalah bengkel mobil hasil kolaborasi dengan Denso, Aisin Seiko Co., LTD dan Toyota Tsusho. PT Denso Sales Indonesia berafiliasi dengan Authorized Denso Dealer untuk menghadirkan PIT & GO sebagai pemenuh kebutuhan total car service, terutama bagi mobil yang statusnya sudah out of warranty (usia 4-15 tahun).
Pelayanan di bengkel ini meliputi servis AC mobil, salon dan cuci mobil, spooring balancing dan maintenance mobil seperti ganti oli dan perawatan berkala. Terdapat pengecekan 35 item komponen mobil, pengecekan 39 item pada bagian bawah mobil dan pengecekan 24 item pada sistem AC mobil. Di Indonesia, PIT & GO sudah merambah 3 kota besar, yaitu Makassar yang dibuka pada 2014, di Medan mulai 2015 dan di Ciputat, Tangerang Selatan.
Anton menambahkan, saat ini pihaknya memberikan promo berupa diskon servis AC. Paket service AC yang terdiri dari pengisian freon, penggantian cabin filter, dan pencucian evaporator akan mendapat diskon 50%. Bengkel PIT & GO kini sudah memiliki 8 mekanik untuk quick service dan 4 mekanik repair.
“Mekanik umumnya dari Denso yang training. Denso datangkan teknisi dari berbagai negara yang sudah punya pengalaman untuk training mekanik. Ada sebagian yang dari carmaker workshop juga kita training,” ujar Anton, Direktur PT Denso Sales Indonesia.