Wednesday, 04 Mar 2020
Otocoid, Jakarta - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) selaku Agen Pemegang Merek (APM) mobil Daihatsu di Indonesia sudah memastikan bahwa tahun ini tidak akan meluncurkan mobil baru. Tapi, Daihatsu mengabarkan jika tahun ini berencana akan menghadirkan penyegaran beberapa produk yang sudah ada saat ini, yaitu All New Sirion dan All New Terios.
Meski demikian, Daihatsu ternyata secara terang-terangan sudah memberitahu produk baru apa yang akan meluncur pada 2021 nanti.
Dari informasi yang beredar, Daihatsu akhirnya akan memperkenalkan Rocky tahun depan. Konfirmasi ini disampaikan langsung oleh Customer Service Directorate Daihatsu Motor Company, H. Ashitani, dihadapan para peserta kompetisi adu kemampuan teknisi Daihatsu.
“Daihatsu Rocky produk kedua dari DNGA (Daihatsu New Global Architecture) yang akan disebut Rocky A-SUV, direncanakan akan diperkenalkan di Indonesia pada 2021,” ungkap Ashitani dalam kata sambutannya di acara Daihatsu National Technical Skill Contest 2020 seperti yang diberitakan oleh Carmudi (17/2).
Lebih lanjut dirinya menjelaskan, Daihatsu Rocky punya tiga fitur utama dan paling baru yang dimiliki oleh Daihatsu.
“Pertama, platform DNGA, hal yang baru untuk pasar luar negeri kami. Kedua, transmisi D-CVT, CVT yang digerakkan oleh sabuk dan roda gigi pertama di dunia, dan ketiga teknologi keselamatan yang canggih,” terangya.
Seperti diketahui, Daihatsu Rocky merupakan proyek kerja sama dengan Toyota layaknya Xenia – Avanza, Sigra – Calya dan Ayla – Agya di Indonesia. Namun untuk project kali ini, Daihatsu kedapatan nama Rocky sedangkan kubu Toyota menamainya Toyota Raize.
Daihatsu Rocky diciptakan dengan platform Daihatsu New Generation Architecture (DNGA). Secara dimensi, Rocky memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.695 mm, tinggi 1.620 mm, serta wheelbase 2.525 mm.
Mobil ini dibekali mesin 1.0 liter berkonfigurasi tiga silinder segaris DOHC, intercooler turbo. Tenaga yang dihasilkan sebesar 96 Hp pada 6.000 Rpm dan torsi maksimal 140 Nm pada 4.000 Rpm. Sementara itu, spesifikasi mesin 1.2 liter naturally aspirated tidak diungkap saat peluncuran beberapa waktu lalu.